.

.
Sabtu, 08 Februari 2014


    Pada saat kita terjatuh, kita akan mengalami dua kemungkinan. Pertama adalah kita akan mengalami kesakitan. Kedua adalah tubuh kita baik-baik saja. Hal ini dapat disebabkan oleh seberapa besar tubrukan yang terjadi antara tubuh kita dengan tanah.
    Berdasarkan Hukum III Newton, atau Hukum Aksi Reaksi, jika kita memberikan gaya kepada suatu benda maka kita pun akan menerima gaya dari benda itu dengan sama besar. Pada saat kita jatuh dengan tubrukan yang sangat hebat, kita memberikan gaya yang besar pada tanah dan tanah pun memberikan gaya yang sama besarnya pada tubuh kita. Karena tubuh kita dapat mersakan sakit, tidak seperti tanah, maka gaya yang besar tadi memberikan efek sakit pada tubuh kita. Namun, jika tubrukan yang terjadi tidak hebat, maka kita hanya memberikan gaya yang kecil pada tanah. Demikian pula tanah memberikan gaya yang kecil pada tubuh kita. Jika gaya itu sangat kecil, tubuh kita tidak akan merasakan sakit.

0 komentar: